Lombok Tengah NTB – Lembaga Pemasyarakatan Terbuka Kelas IIB Lombok Tengah Kanwil Kemenkumham NTB memberikan SK Asimilasi Rumah kepada Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) yang berjumlah 2 (dua) orang pagi ini, Kamis (14/02).
Pemberian asimilasi rumah kepada WBP tersebut berdasarkan Permenkumham Nomor 43 Tahun 2021 yang merupakan perubahan kedua atas Permenkumhan No. 32 Tahun 2020 Tentang Syarat dan Tata Cara Pemberian Asimilasi, Pembebasan Bersyarat, Cuti Menjelang Bebas, dan Cuti Bersyarat bagi narapidana dan anak dalam rangka pencegahan dan penanggulangan penyebaran COVID-19.
Pelaksanaan Permenkumham tersebut merupakan langkah yang ditempuh untuk melindungi hak kesehatan warga binaan pemasyarakatan di masa pandemi COVID-19. Terlebih lagi saat ini muncul berbagai varian baru yang harus diwaspadai.
Terlaksananya program asimilasi di rumah memberikan kesempatan kepada WBP untuk berkumpul kembali bersama keluarga, namun dengan tidak mengabaikan protokol kesehatan yang berlaku.(Adbravo)